Manusia memiliki keterbatasan untuk melihat. Memperhatikan orang lain dari jarak pandang yang amat terbatas. Manusia gak mampu melihat ke dalam hati manusia lain nya. Bahkan aku fikir, ke dalam hatinya sendiri pun gak bisa ia lihat, terkadang.
Temanku pernah bertanya perihal teman hidup. Ia bilang bahwa dia gak bisa menikah dengan orang yang gak pernah ia kenal sebelum nya. Harus ada pdkt dulu lah, maksudnya pacaran.
Aku bilang bahwa di dalam Islam, ada taaruf yang digunakan untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Tahap itulah kedua pasangan saling mengenal satu sama lain. Bukannya langsung nikah gitu aja 😁
Dia masih belum percaya sebuah ikatan pernikahan bisa terjadi hanya dengan taaruf yg waktunya relatif singkat. Well, aku bilang aja.. Kita punya kekuatan, apa itu? Istikharah. Sholat untuk meminta petunjuk, intervensi dari Allah. Agar langkah kita selalu dibimbing dan dijaga.
But, apapun yang kami diskusikan, semua adalah pilihan untuk mengambil syariat Islam atau syariatnya sekuler.
Konsekuensi syariat Islam, bersabar.
Konsekuensi syariat sekuker, murka Allah.
The choice is yours☔😊
0 komentar:
Posting Komentar