Senin, 17 Oktober 2016

#2

akan ada saatnya "kisah" kita menjadi cerita indah bagi anak cucu kita. apakah akan ada kisah seperti Muhammad (pbuh) dan Khadija ra? atau sepeti Ali ra dan Fatimah ra?

yang pasti, insyAllah.. kelak kisah kita akan diputar kembali di layar akhirat. sebuah kisah yang aku harapkan indah dihadapan Allah. seperti kisah-kisah dimasa lampau yang diukir oleh orang-orang pilihan Allah. mereka dipilih karena pilihan mereka berjuang menuju keridhoan Allah.

menunggu qada Allah, melayakkan diri untuk petolongan Allah. bukan untuk kamu. tapi... untuk kebangkitan Islam! kebangkitan Syari'at Allah yang dibawa oleh Rasulullah Muhammad SAW! Allahu Akbar!

#1

yang aku ingat, dunia ini hanya senda gurau dan kesenangan yang menipu :)

alhamdulillah, Allah menunjukkan jalan, sehingga tampak terang mata melihat. namun, jalan tersebut bukan lah tanpa halangan tatkala masih saja diri ini me malas.

saat aku ingat kembali doa doaku, aku ingat bahwa semua itu bukanlah kado yang dihadiahkan begitu saja...

galauku saat diri ini belum sigap dalam menyampaikan. menangis karena masih ada beberapa buletin yang belum berpindah tangan. bahkan yang tercinta menolak penyampaian. bahagiaku tatkala berkumpul dengan saudara seiman, menuai manis ilmu yang dikaji. berada dalam naungan sayap para malaikat.

kejutan indah

yang akan menjadi pendukung jalan dakwahmu. penjaga ketaatanmu sebagai abdullah.. berjuang di jalan masing-masing sebelum kita menuai janji Allah. dirimu, kejutan indah dari Allah yang aku tidak pernah tahu sebelum Allah meridhoi pertemuan kita :)

Kamis, 13 Oktober 2016

everyday keep in taubat. amal sholeh. ingat tujuan kembali pulang kepada Allah. berusaha sampai titik darah penghabisa untuk meninggalkan kemaksiatan/keharaman.
time to fight!
hamba yang bertaqwa.

Rabu, 12 Oktober 2016

Allah sedang menguji.. insyaAllah bisa dilalui dan ada ibroh penting dari semua ini. hijrah karena Allah. ujian... asalkan Allah ridho dan kelak bisa bertemu dengan keadaan yang terbaik dalam penilaian Allah.

Allahu'alam bish showab

Senin, 10 Oktober 2016

back to muslim identity

who am I? I am a moslem. I bear witness that (there is) no God except Allah and I bear witness that Muhammad (Pbuh) is the Messenger of Allah.


muslim terbaik adalah 
muslim yang memilik Valensi hingga mampu menyeru ke jalan Allah (dakwah)
muslim yang beramal shalih
muslim yang bangga berjati diri islam
muslim yang mampu mempertanggungjawabkan dirinya dihadapan Allah 💙


dari awal, memang ada step-step yang harus dijalani dengan berbagai kondisi keimanan yang pastinya fluktuatif. semoga dengan langkah awal kita mengenal diri kita sebagai muslim, kita juga akan tergerak untuk mengajak saudara seiman bangga dengan identitasnya sebagai muslim. akhirnya kita sama-sama berjalan mengharap ridho Allah 💙

bahagiaku

bahagia bisa merasakan semangat perjuangan Rasulullah.. bahagia saat tahu jalan untuk bersama Rasulullah. bahagia saat tahu jalan pulang menuju keridhoan Allah. tinggal bagaimana caraku untuk berusaha dan istiqomah. isiqomah... kata yang berat untuk dilaksanakan namun bisa pastinya dilaksanakan 😊 

she said  jangan sampai pengemban dakwah sehari pun lepas dari al qur'an

kebahagiaan yang saat ini aku rasakan seperti Allah telah memposisikanku di tempat ini, dalam keadaan ini. yakinlah Allah akan mengqadakan sesuatu yang kita layak untuk merimanya. Alhamdulillah. apapun itu... asalkan dengannya Allah ridho, aku siap berjuang. 😊

Jumat, 07 Oktober 2016

bahagia dan sedih

hanya Allah yang mengetahui segala isi hati. 
ihdinash shiratal mustaqim. 

semoga istiqomah hingga Allah ridho.

Senin, 03 Oktober 2016

ketika gelisah menyerang

ketika gelisah menyerang, disebabkan penilaian manusia yang tiada nilainya. hanya ada dua asma yang mampu menentramkannya. Allah dan Rasulullah. mengingat cinta dan janji Allah, serta mengingat perjuangan dakwah Rasulullah. seperti tanaman layu yang tersiram air. kembali kuat lagi.. kembali ingat lagi tujuan mula.

Minggu, 02 Oktober 2016

banyak hal yang berubah

suatu ketika aku sampai pada "titik" di mana rindu akan sebuah kebenaran. kebenaran yang selama ini aku fikir belum ada dalam aktifitas kehidupanku. sesuatu yang terasa asing, namun sangat aku inginkan pada saat itu. sesuatu itu yang kini aku sadari adalah syari'at islam.

well, aku adalah seorang muslim yang pada saat itu memiliki amanah untuk mengelola sebuah lembaga. hati nuraniku mulai gelisah saat aku bingung dengan cara apa aku harus mengelola lembaga ini? aku tanya dengan kakak tingkat yang dulu pernah menjadi ketua organisasi, ia pun menyarankan sebuah buku tentang kepemimpinan. aku baca, namun aku semakin bingung. what should i do?

terlintas pada saat itu, aku bertanya bagaimana kepemimpinan ala Rasulullah. karena aku merasa yakin bahwa kepemimpinan Rasulullah adalah kepemimpinan yang terbaik.

time flies....

membawaku pada sebuah keadaan yang aku namakan PERUBAHAN.

keadaan yang sampai pada saat aku menulis blog ini menjadikanku sebagai manusia yang amat bersyukur. membuat seluruh sendi kehidupanku berubah dan cara pandangku pun berubah :)

keadaan itu lah saat aku mengenal syari'at Islam secara Kaaffah :) Allahu Akbar!

sampai pada cara pandang prestasi yang paling precious dalam hidupku ini adalah "mendapatkan keridhoan Allah" yang merupakan satu-satunya kunci agar bisa bertemu dan bersama denganNya kelak di kehidupan abadi.

sampai pada awlawiyat aktifitas kehidupan dalam koridor hukum-hukum syara : wajib, sunnah, mubah, makruh, dan haram.

sampai pada pemecahan uqdatul kubra : dari mana kita dulu - untuk apa kita sekarang - kemana kita selanjutnya.

sampai pada pengingat terhadap fokus menuju akhirat dan menjadi a smart "traveler"

sampai pada keinginan untuk bisa berdakwah agar bisa mendapatkan kunci bertemu dengan Rasulullah :)

dakwah itu perih, ibarat seperti menggengam bara api. dakwah itu sakit, ibarat dua mata pedang yang siap menebas orang lain dan juga diri sendiri. dakwah itu berat, karena sebagian besar orang beranggapan bahwa kita harus menjadi sempurna bak malaikat baru bisa berdakwah. padahal pandangan seperti itu keliru. tatkala dakwah hanya pantas bagi orang-orang yang sempurna , niscaya tidak akan pernah ada satu pun di dunia ini seorang pengemban dakwah. padahal dakwah itu merupakan salah satu kewajiban yang harus ditunaikan oleh setiap muslim.

selain itu, Allah menurunkan al qur'an sebagai penawar penyakit hati dan sebagai pengingat akan pertemuan denganNya kelak. sungguh al qur'an adalah mukjizat yang luar biasa. mukjizat yang kelak akan memberikan syafaat kepada pembaca, pembawa, dan penghafalnya dengan seijin Allah.

ada yang menarik pada saat aku mengungkapkan keinginanku untuk menghafal alqur'an ke ummu dinda. aku sampaikan alasannya begini dan begitu. dengan sigap ummu dinda berpesan kepadaku dengan redaksi yang kurang lebih seperti ini:
" febri, memang menghafal al qur'an adalah sebuah kemuliaan, akan tetapi yang harus febri lakukan terlebih dahulu adalah bagaimana mencerminkan al qur'an melalui diri febri sendiri dulu. maksudnya adalah ketika orang melihat febri (sambil menunjuk ujung kepala hingga ujung kaki) orang akan melihat representasi isi dari al qur'an. misalnya dengan berjilbab. bagaimana seharusnya seorang muslimah itu menutup aurat. febri harus bisa menunjukkan itu. hal itu lebih penting untuk dilaksanakan terlebih dahulu, barulah silakan kemudian menghafalkan al qur'an....."

akhirnya aku fahami maksud dari pesan ummu dinda adalah Allah tidak menuntut hambanya untuk bisa menghafal al qur'an, melainkan Allah menginginkan hambaNya menjadi pembawa al qur'an, di mana representasi al qur'an ada pada dirinya. mengaplikasikan isi al qur'an pada aktifitas kehidupannya. berat memang berat.. dikarenakan sedikitnya ilmu, berat memang berat... dikarenakan sistem kehidupan saat ini masih didominasi oleh sistem sekuler. dan pada suatu hari yang telah diijinkan Allah kelak, kebangkitan islam dengan syariatnya akan segera terwujud dan menjadi rahmat bagi seluruh alam. Allahu'alam bish showab :)
 

dongeng dari Agendaku Template by Ipietoon Cute Blog Design